Pages

Tuesday 7 July 2015

Tahu Telor Vegetarian

<img src="Tahu-Telor-Vegetarian.jpg" alt="Tahu Telor Vegetarian">

Bahan : Tahu, telor, kentang, bawang daun, petis vegetarian, bawang putih, garam, cabai, kecap manis, kacang tanah

Cara Membuat Isian :
- Rendam sebentar tahu di dalam air garam dan bawang putih yang sudah dihaluskan, goreng hingga matang dan sisihkan
- Ambil sedikit tahu yang sudah digoreng, campurkan ke dalam telur yang sudah diberi irisan bawang daun dan garam. Kocok lepas, goreng hingga matang.
- Kupas kentang, potong agak kecil dan goreng hingga matang.
- Potong kecil-kecil (sesuai selera) semua isian yang sudah di goreng, tata di atas piring.

Cara Membuat Bumbu :
- Goreng kacang tanah hingga matang
- Ulek bawang putih, kacang tanah, garam dan cabai, beri sedikit air matang secukupnya, beri petis secukupnya dan terakhir kecap manis. Ulek hingga tercampur rata.

Terakhir, bumbu yang sudah jadi dapat dituangkan ke atas isian yang sudah disiapkan sebelumnya. Biasanya, tahu telor ini disajikan bersama dengan kecambah, acar ketimun dan juga kerupuk. Selamat Mencoba :)

Tips : Untuk yang baru menjalani diet vegetarian dan tetap ingin mencoba makanan dengan olahan petis, jangan kuatir untuk mencoba petis vegetarian. Petis ini dapat dibeli di toko bahan makanan vegetarian atau di rumah makan vegetarian, rasanya pun tidak kalah dengan petis pada umumnya, bahkan Oma dan Mama saya juga merasa cocok dengan rasa petis ini. 

No comments:

Post a Comment